BREAKING

Friday 11 December 2015

Tips Jitu Cepat Memperoleh Pekerjaan





Apakabar sahabat IBB yang selalu setia melihat update posting di blogg tercinta ini, kali ini admin akan membagikan beberapa tips yang layak di coba untuk sobat sekalian yang mungkin saat ini masih mencari-cari pekerjaan.

Jaman sekarang mencari pekerjaan memang tidak mudah, banyak perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan, tetapi di sisi lain banyak pula persaingan kandidat calon karyawan. Misalnya di beberapa perusahaan bonafit, yang dibutuhkan cuma 10 orang, eh... ternyata yang ndaftar sampe ratusan bahkan ribuan orang, begitulah gambaran sulitnya mencari pekerjaan di jaman sekarang.

Oke, langsung saja admin bagikan beberapa tips agar sobat sekalian lebih cepat memperoleh pekerjaan.
Berikut tips-tipsnya, cekidot ya sobat, hehehehehe :

1. Persiapkan bahan tempur melamar pekerjaan selengkap-lengkapnya
a. Fotocopy Ijazah
b. Fotokopy Transkrip Nilai
c. Fotocopy KTP
d. Fotocopy SKCK & Kartu Pencari Kerja ( lebih baik yang sudah di legalisir )
e. Pass foto 3X4 / 4X6 ( Berwarna, terbaru)
f. Daftar Riwayat Hidup
g. Akte / Surat Lahir ( Biasanya diperlukan jika daftar di BUMN/Pegawai Negeri/Ke Luar Negeri)
h. Surat Keteranga Sehat/Bebas Narkoba (BUMN/Pegawai Negeri/Ke Luar Neger)
i. Sertifikat Kompetensi/Piagam penghargaan (Jika Punya)

2. Cari informasi di berbagai sumber (media Cetak / Media online)
3. Sms ke beberapa kerabat, teman, saudara jika anda sedang mencari pekerjaan (lewat orang dalam peluangnya akan lebih besar)
4. Promosikan diri kalian dengan kertas seperti gambar di atas, misalnya di perempatan, atau tempel di tempat strategis (jika kalian punya mental baja, hahahaha dan tidak malu,ini cukup efektif juga)
5. Melamarlah pekerjaan jangan hanya pada 1 perusahaan, kalau bisa 5-10 perusahaan
6. Pilih job yang sesuai dengan kriteria dan kemampuan kita (Lulusan,Umur, Jurusan, Pengalaman jika sudah punya )
7. Jangan terlalu terpaku pada posisi yang diinginkan (jika kita benar-benar ingin bekerja), misalnya kalian lulus S1, kalian cari pekerjaan untuk lulusan S1 saja, coba kalian daftar untuk yang lulusan SMA, peluang mendapat respon biasanya lebih cepat, jika sudah diterima suatu saat ada job di tempat tersebut untuk posisi yang lebih baik sesuai dengan ijazah S1 sobat, bisa mengajukan, biasanya orang dalam akan di prioritaskan oleh beberapa perusahaan.
8.  Jangan bosan-bosan untuk melamar dan update informasi pekerjaan.
9. Banyak beramal dan Selalu berdo'a (untuk mempermudah dan melancarkan apa yang kita niatkan yaitu dapat pekerjaan).

Begitulah sedikit tips-tips agar sobat visa lebih cepat mendapat pekerjaan. Semoga tips dari admin bisa bermanfaat untuk sobat IBB.

Lihat juga info lowongan Lain di :Lowongan Kerja Iklan Banyumas
atau Info Lainnya di :Iklan Baris Banyumas 


Share on :

About ""

Terimakasih telah berkunjung di blog ini, untuk pemasangan iklan gratis kirim materi iklan ke email : rizaelsoemarta@gmail.com

Post a Comment

 
Copyright © 2016 | Iklan Baris Banyumas
Design by FBTemplates | BTT