BREAKING

Wednesday, 26 November 2014

Tips Memulai Sebuah Usaha

Selamat Pagi mitra, hari ini saya akan berbagi sedikit tips untuk mengawali sebuah bisnis/usah. Jaman sekarang nyari kerja mungkin terbilang susah atau sangat susah untuk sebagian orang, apalagi kalau kita memiliki ijzah yang tidak kompeten, atau bahkan tidak lulus sama sekali, kita harus mempunyai ketrampilan terlebih dahulu yang tidak banyak orang miliki agar itu bisa menjadi nilai plus. Data pengangguran di indonesia cukup memprihatinkan yaitu mencapai 5,7% dari jumlah penduduk Indonesai (atau sekitar 7,15 Juta Jiwa), waw banyak banget kan mitra, itu tercatat dari Badan Pusat Statistik (BPS) merilis angka pengangguran per Februari 2014. 

Maka dari itu pemerintah Indonesia mulai menyarankan kita untuk berwirausah, agar bisa meningkatkan pertumbuhan perekonomian indonesia. Sebuah peristiwa bersejarah terjadi di kawasan Asia Tenggara, tepatnya di Singapura pada 1992, yaitu penandatanganan ASEAN Free Trade Agreement (AFTA) dalam KTT ASEAN oleh enam negara pelopor terdiri dari Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina, Brunei Darussalam dan Thailand. Seiring waktu, Vietnam, Laos dan Myanmar turut dalam kebijakan AFTA. Meski AFTA telah disepakati sejak 1992, Indonesia baru akan melaksanakan kebijakan ini pada 2015.
AFTA bertujuan sebagai batu loncatan untuk menciptakan pasar tunggal dan sebuah produksi dasar internasional, menarik investasi melalui foreign direct investments (FDIs) dan memperluas jaringan perdagangan, serta investasi di dalam ASEAN. Apakah kita siap menyambut AFTA 2015??

Untuk mempersiapkan diri para mitra saya mempunyai sedikit tips untuk memulai atau mengawali usaha atau bisnis. Cekodot ya mitra , ehhh Cekidot maksudnya.

1. Memikirkan IDE usaha
Maksudnya kita rancang dulu kira-kira kita mau bisnis apa sih? bisnis yang pasti kita harus yakin dengan bisnis tersebut, kalau tidak yakin dengan jenis usaha tersebut mending tidak usah, karena nantinya kita tidak akan total menjalaninya. Harus dipikirkan mateng-mateng dari beberapa aspek, Dana, tenaga, prospek lingkungan, apakah usaha tersebut sudah banyak atau masih langka.

2. Modal
Karena sebuah akan berjalan dengan baik apabila ada sumber keuangan, atau modal, kalau admin boleh sarankan, kalau bisa jangan pinjam, tapi kalau memang prospeknya bagus ya boleh lah, dengan catatan manajemen keuangan harus sehat dan bagus. Untuk lebih amanya modal harus 3X lipat dari investasi usaha kita, untuk mengantisipasi kemacetan aliran dana, biar kita bisa belanja kebutuhan usaha dengan lancar dan untuk antisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan.

3. Mental
Ini yang nantinya akan mempengaruhi eksistensi usaha, karena usaha apapun pasti kita memiliki pesaing, nah kita harus memiliki mental yang kuat dan kreatif. Terus namanya usaha ni mitra, kita tidak mungkin langsung banyak pelanggan, atau laris terus setiap hari, untuk menyikapi hal tersebut kita juga harus memiliki mental yang tangguh dan pantang menyerah.

4. Action
Kalo kita sudah mempunyai tiga hal di atas, saatnya untuk merealisasikan usaha/bisnis kita, karena tanpa adanya action/langkah nyata untuk merealisasikannya, usaha yang sudah kita rancang tidak akan berjalan.

5. Strategi Promosi
Nah ini pentingjuga nih mitra, dalam berbisnis kuta harus memiliki mindset atau pola pikir bahwa usaha tidak harus mempunyai untung banyak, tapi lama lakunya, yang penting untung sedikit asalkan lancar dan banyak pelanggan. Kita harus banyak memberikan harga promo dan paket promo agar uusaha kita cepat dikenal masyarakat dan akan menciptakan banyak konsumen tetap/langganan.

6. Resiko Usaha/Siap Gagal
Untuk melakukan segala seuatu pasti ada resikonya, dalam berbisnis resiko yang paling besar adalah kegagalan/bangkrut. disini kita harus mempunyai strategi jitu untuk mengantisipasi kegagalan, dan harsu menyiapkan mental dan perasaan yang kuat apabila kita gagal

7. Kerja Keras/Perbudak Diri Sendiri
Keluar dari Zona nyaman kita apabila kita ingin sukses, siapkan mental, tenaga , waktu, dan pikiran untuk menjalakan usaha kita, karen bila kita bekerja keras dan memperbudak diri untuk berbisnis, dunia akan menjadi milik kita. Pada dasarnya kesuksesan butuh proses dan usaha, serta ketelatenan/tekun.

Itulah sedikit tips-tips yang bisa admin berikan kepada mitra, semoga bermanfaat. Apabila kurang puas, cari kepuasan sendiri ya mitra, hahahaha
Share on :

About ""

Terimakasih telah berkunjung di blog ini, untuk pemasangan iklan gratis kirim materi iklan ke email : rizaelsoemarta@gmail.com

Post a Comment

 
Copyright © 2016 | Iklan Baris Banyumas
Design by FBTemplates | BTT